Ibadah Kaum Pria | 6 Januari 2026

Bahowo, Lorong Kota (Lorkot) Tahuna, Selasa 6 Januari 2026

1. Percakapanlah segala perbuatan-Nya



1 Tawarikh 16:7-12 (TB)  Kemudian pada hari itu juga, maka Daud untuk pertama kali menyuruh Asaf dan saudara-saudara sepuaknya menyanyikan syukur bagi TUHAN: 

Bersyukurlah kepada TUHAN, panggillah nama-Nya, perkenalkanlah perbuatan-Nya di antara bangsa-bangsa! 

Bernyanyilah bagi-Nya, bermazmurlah bagi-Nya, percakapkanlah segala perbuatan-Nya yang ajaib! 

Bermegahlah di dalam nama-Nya yang kudus, biarlah bersukahati orang-orang yang mencari TUHAN! 

Carilah TUHAN dan kekuatan-Nya, carilah wajah-Nya selalu! 

Ingatlah perbuatan-perbuatan ajaib yang dilakukan-Nya, mujizat-mujizat-Nya dan penghukuman-penghukuman yang diucapkan-Nya, 

  • Wahyu 3:19

2. Berdoalah senantiasa

Dalam berdoa, Tuhan akan memberikan ketenangan dan ketentraman

3. Beribadah kepada Tuhan senantiasa
 (Mazmur 122:1) 

Beribadah kepada Tuhan  menyenangkan dan menyukakan hati Tuhan

4. Bersaksi dimana saja (Matius 28:18-20) 

Bersaksi kepada keluarga kita yang belum mengenal Tuhan karena 1 jiwa bertobat maka seluruh sorga bertempik sorak

5. Ingat kebaikan Tuhan

Ingat kebaikan Tuhan buat kita semakin setia, perhadapak diri kita benar dihadapan Tuhan

6. Hidup kudus (Matius 5:8) 

Hidup tanpa kekudusan membinasakan, bagi Tuhan tidak ada yang tersembunyi
1 Yohanes 3:3

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan lainnya